26/02/2025

Pelatihan Perdamaian “Belajar Bersama Menjadi Guru Tangguh” di Bandung dan Pandeglang

Aliansi Indonesia Damai- Pada tahun 2017 lalu, AIDA melaksanakan sejumlah pelatihan Perdamaian di kalangan guru di sejumlah kota, antara lain di Bandung Jawa Barat dan Pandeglang Banten.

AIDA melaksanakan Pelatihan Perdamaian untuk Guru pada tahun 2017 lalu di Bandung Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti oleh para guru damai dari SMAN 1 Padalarang, SMAN 1 Ngamprah, SMAN 1 Baleendah, SMAN 1 Dayeuhkolot dan SMAN 1 Katapang. Asep Sukmayadi, Kepala Seksi Pengembangan Bakat dan Prestasi Direktorat Pembinaan SMA Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, saat menyampaikan materi kepada peserta Pelatihan Guru “Belajar Bersama Menjadi Guru Damai” di Bandung (28/1/2017).
AIDA melaksanakan Pelatihan Perdamaian untuk Guru pada tahun 2017 lalu di Bandung Jawa Barat. Pembina AIDA, Imam B. Prasodjo, saat menyampaikan materi kepada peserta Pelatihan Guru “Belajar Bersama Menjadi Guru Damai” di Bandung (28/1/2017).
AIDA juga melaksanakan Pelatihan Perdamaian untuk Guru bertajuk "Belajar Bersama Menjadi Guru Damai" pada tahun 2017 lalu di Pandeglang, Banten. Para peserta berasal dari SMKN 6 Pandeglang, SMK Dwi Putra Bangsa, SMA Mathlaul Anwar, SMK Karya Wisata, dan SMAN 1 Pandeglang.
Pelatihan Guru dilaksanakan dengan metode Andragogik yang diperkaya narasumber dari korban, mantan pelaku terorisme dan narasumber ahli. Nampak para peserta sedang melaksanakan diskusi kelompok pada Ahad (24/4/2017).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *